Buku di April 2014

Bulan lalu saya hanya membaca tiga buah buku. Sebuah kemunduran setelah di bulan Maret saya bisa membaca sembilan buku. Saya sedang dilanda sindrom malas membaca nih. Kecepatan membaca juga seperti siput. Lambat sekali. Anyway, ketiga buku tersebut adalah:

1. Oksimoron – Isman H. Suryaman

Ulasan singkat novel ini sudah saya tulis di sini. Novel yang bercerita tentang pasangan muda, Rine dan Alan, yang baru menikah. Topik yang diangkat menarik, yaitu tentang pernikahan. Ceritanya lucu. Oksimoron membuat saya tertawa.

Rating: 4/5

2. Marginalia – Dyah Rinni

Ceritanya tentang Aruna dan Drupadi yang dipertemukan oleh sebuah buku. Mereka saling berbalas marginalia di buku kesayangan istri Aruna yang sudah tiada. Kemudian dari situlah cerita bergulir. Novel yang biasa saja menurut saya. Tidak spesial. Tapi, tidak jelek juga. Setidaknya saya masih memberikan 2 bintang untuk Marginalia.

Rating: 2/5

3. Damned – Chuck Palahniuk

Damned berkisah Madison, remaja berusia 13 tahun, harus mendapati dirinya berada di neraka karena dia meninggal overdosis ganja. Dalam novel ini Palahniuk membuat neraka terasa tidak begitu menyeramkan dan mati itu bukan suatu hal yang buruk kok. Kita tidak perlu takut. Seandainya gambaran Palahniuk ini memang benar adanya, seandainya aku mati dan harus masuk neraka, ya I think that’s OK.

Rating: 3/5

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: